16.11.11

Masalah Kekurangan Gizi

      
Masalah kekurangan gizi masih terjadi dan cukup banyak kita temui dalam masyarakat, hal ini terjadi sebagai akibat dari kemiskinan yang masih dialami oleh sebagian masyarakat. Di samping itu kesadaran dan penmgetahuan masyarakat akan pentingnya nilai gizi juga masih rendah sehingga sebagian masyarakat mengabaikan kebutuhan dan kecukupan gizinya. Untuk itu perlu dilakukan upaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, sehingga keluar dari jerat kemiskinan dengan meningkatkan program pemberdayaan, penciptaan lapangan kerja dan mengoptimalkan pemanfaatan lahan yang ada sebagai lumbung hidup masyarakat. Dengan demikian masyarakat akan memiliki kemampuan secara ekonomi untuk memilih bahan makanan yang sesuai dan memiliki gizi yang lebih baik. Disamping itu diperlukan juga upaya untuk meningkatkan pendidikan dan pengetahuan masyarakat baik melalui pendidikan formal maupun informal, sehingga masyarakat semakin mengerti dan menyadari pentingnya gizi dan kecukupan gizi bagi kehidupannya sekarang dan di masa datang.
  

No comments:

Post a Comment